Social Icons

Pages

Kamis, 03 Januari 2013

Tizen, Smartphone Terbaru Samsung Hadir Februari 2013




Tak puas dengan meluncurkan smartphone Android, kini Samsung tengah menyiapkan ponsel pinter bersistem operasi Tizen.  Smartphone terbaru itu rencanya akan diluncurkan Februari 2013 dalam sebuah event bergengsi.  Seperti apa ponsel tersebut?

Tak hanya untuk seorang motivator, gadget canggih tentu untuk siapapun yang tak ingin ketinggalan teknologi.  Berbicara soal gadget, produsen asal Korea Selatan Samsung segera merilis smartphone terbaru.

Kabar ini datang dari suratkabar Yomiuri Shimbun asal Jepang.  Dilaporkan bahwa ponsel pintar dengan sistem operasi Tizen tengah diproduksi.  Ada lebih dari satu smartphone Tizen yang akan dirilis Samsung pada konferensi teknologi Mobile World Congress (MWC) di Barcelona, Spanyol, akhir Februari 2013.

Tizen merupakan sistem operasi bersifat terbuka (open source) untuk perangkat mobile yang memakai inti program (kernel) Linux. Kernel ini juga digunakan pada Android.  Proyek besar Samsung ini bekerja sama dengan Intel dan Linux Foundation.

Samsung berharap Tizen bisa sama suksesnya dengan Apple iOS, Google Android, RIM BlackBerry, dan Microsoft Windows Phone.  Kita tunggu saja spesifikasi seperti apa yang diunggulkan Tizen.
 

Sample text

Sample Text

Sample Text