Senin, 15 April 2013
Ini Dia Bahaya Memakai Krim atau Lotion Anti Nyamuk
Baik di rumah atau di kantor, tak jarang orang memakai lotion anti nyamuk karena tak tahan akan gatal gigitan nyamuk. Tapi tahukah Anda apa bahaya memakai krim anti nyamuk ini? Simak ulasan berikut.
Menikmati layanan internet terbaik tanpa ditemani nyamuk tentu menyenangkan. Nyamuk memang perlu dicegah agar tak hinggap di kulit dan terhindar dari demam berdarah dengue. Sayangnya produk lotion anti nyamuk diteliti berbahaya.
Krim anti nyamuk jelas menganduk produk kimia yang bila dipakai terus-menerus bisa menimbulkan iritasi kulit. Bahkan bagi nyamuk, bahan kimia tersebut justru membuat mereka semakin kebal terhadap bahan tersebut.
Sebaiknya Anda membaca aturan pakai terlebih dahulu sebelum memakai krim anti nyamuk terlebih yang semprot. Sebenarnya masih banyak bahan alami yang bisa digunakan sebagai pengusir nyamuk seperti beberapa tanaman.