Social Icons

Pages

Minggu, 02 Desember 2012

Gudeg Ceker Margoyudan, Kuliner Khas Solo di Pagi Buta




Berburu kuliner di Kota Solo memang seperti tak pernah ada habisnya.  Bila Anda ingin mencari makanan sebelum matahari terbit alias di pagi buta, Gudeg Ceker Margoyudan bisa menjadi pilihan.  Seperti apa kuliner ini?

Seorang rekan Herry Koestanto pernah berkunjung ke Solo dan tiba pukul 02.00 dini hari.  Karena perut terasa lapar, berburu kuliner pun dilakukan.  Nah, ternyata yang terkenal sebagai kuliner di pagi buta ialah gudeg ceker.

Ketika memasuki Jalan Mongonsidi, ternyata tak hanya saya yang ingin menyantap penganan tersebut.  Ada deretan mobil dan motor dengan plat nomor dari luar kota.  Warung Gudeg Ceker Margoyudan dipadati mereka yang ingin menyantap sepiring gudeg ditambah ceker.

Setelah menunggu lama, sepiring nasi gudeg dengan sambel kerecek dan empat cakar ayam sudah di tangan.
Ceker di sini disulap menjadi makanan yang sangat nikmat.  Rasa gurih asin berpadu dengan manis terasa dalam ceker yang empuk.  Dimasak dalam kuah santan dalam waktu yang lama, kulit dan tulang mudanya akan langsung terlepas hanya dengan sekali gigitan. Porsinya tidak terlalu besar, pas untuk sarapan kepagian.

Anda tertarik?  Datanglah lebih pagi sebelum ayam berkokok,ya!

 

Sample text

Sample Text

Sample Text