Social Icons

Pages

Rabu, 19 September 2012

Manfaat Durian Bagus Untuk Kulit dan Tulang




Tips sehat berikut akan memperkenalkan Anda manfaat durian yang ternyata baik untuk kulit dan tulang.  Kandungan buah durian memang kontroversial mengingat buah ini sedemikian disuka dan dibenci.

Durian memang berbahaya dengan catatan dikonsumsi berlebihan.  Terlepas dari itu, banyak manfaat yang disajikan buah dengan aroma khas ini.  Si manis tekstur lembut yang menggoda ini termasuk buah yang mahal dibandingkan buah lainnya.  Apa saja manfaat buah ini?

Menghaluskan Kulit (Vitamin C 80%)
Kolagen merupakan unsur penting untuk menjaga keremajaan kulit.  Kolagen dibuat dari vitamin C dan buah durian memiliki banyak vitamin C.  Selain itu, kolagen juga berperan dalam tulang, tendon, ligamen dan pembuluh darah. Hal ini memainkan peran penting dalam menjaga kesehatan kulit dan penyembuhan luka.

Menjaga Kesehatan Tulang (Kalium 30%)
Kalium banyak dikandung dalam buah durian.  Kalium berperang penting dalam penyaluran kalsium dalam tubuh, yang merupakan nutrisi penting untuk menjaga kesehatan tulang.

Meringankan Migrain (Riboflavin 29%)
Bagi penderita migrain, mengkonsumsi durian bisa membantu meringankan sakit kepala.  Riboflavin yang terkandung di dalam durian mampu mengatasi sakit kepala akibat migrain.

Menjaga Kehamilan Tetap Sehat (Folat 22%)
Ibu hamil tentu memerlukan folat agar pertumbuhan jaringan janin tetap terlindungi.  Selain itu folat juga melindungi ari gangguan perkembangan otak serta menjaga perkembangan tulang belakang janin.  Konsumsi durian saat hamil namun konsultasikan pada dokter Anda bila menderita darah tinggi.
 

Sample text

Sample Text

Sample Text